Januari 17, 2012

Bagaimana Menjadi Seorang Teknisi Yang Profesional

Bagaimana Menjadi Seorang Teknisi


By roemasa - Posted on 21 April 2008
Apa kamu ingin jadi teknisi komputer? Modal yang pertama adalah "keinginan".
Sebelum membicarakan modal lainnya untuk menjadi seorang teknisi komputer, kamu harus yakin terlebih dahulu kalau kamu mau jadi seorang teknisi komputer profesional. Dengan pola pikir seperti itu akan mendorong kita untuk terus belajar atau membuat kita sadar hanya dengan mencoba maka kita tahu dan bisa.
Oke, kalau kita sudah memiliki modal yang pertama lalu selanjutnya apa? Dibawah ini ada beberapa tip yang mungkin bisa kamu pelajari sebagai modal kamu jika ingin menjadi seorang teknisi komputer profesional
  1. Sertifikat. Banyak orang yang bilang punya sertifikat akan sangat membantu. Memang benar, tetapi modal terbesar adalah memiliki pengetahuan. Saya masih ingat ketika saya ingin belajar UNIX dan LINUX bukan karena saya butuh tetapi karena saya ingin. Setelah sekian tahun saya terus belajar sesuatu tanpa tahu pasti apakah saya akan membutuhkannya atau tidak karena saya yakin suatu saat hal itu akan membantu saya.
  2. Antusiasme/Bersemangat. Belajar untuk berkomunikasi secara baik dengan pelanggan kamu adalah keahlian lain yang perlu dipelajari. Meskipun seandainya kita dalam kondisi yang sangat lelah dan pelanggan kita meminta kita memperbaiki komputernya yang eror, jangan tunjukkan rasa lelah dan tidak semangat kita didepan mereka.
  3. Pola Pikir. Yang satu ini penting. Sebelum mendatangi pelanggan kita yang sedang mengalami masalah dengan komputernya kita terlebih dahulu harus camkan didalam pikiran kalau kita mampu menyelesaikan masalah apapun yang mungkin dihadapi. Jika menghadapi satu masalah yang baru pertama kali ditemui, santai saja, mungkin akan butuh waktu untuk memperbaikinya atau jika memang sudah mentok coba hubungi teman yang mungkin pernah mengalami masalah serupa.
  4. Bertanya. Jangan menjadi seorang penduga profesional. Tanyakan ke pelanggan apa, bagaimana, kapan eror itu terjadi. Hal ini akan membantu mempersingkat waktu dibanding harus menebak-nebak sendiri.
  5. Perlengkapan. Memiliki sejumlah perlengkapan yang selalu ada di tas kita untuk memperbaiki komputer adalah sangat penting. Jadi apa saja perlengkapan yang harus dimiliki dan selalu dibawa?
  • CD Sistem Operasi yang cukup lengkap.
  • Antivirus - Bisa menggunakan antivirus yang freeware semacam AVG.
  • Antispyware - Gunakan free Ad-aware dan free anti spyware.
  • Obeng - Satu keharusan ini sih. =))
  • Hard disk Eksternal
  • Software lainnya yang menurut kita akan membantu memperbaiki eror yang dihadapi.
  • Dan yang lain-lainnya….
Ikuti saja petunjuk-petunjuk dasar ini dan semoga nanti bisa menjadi seorang teknisi yang profesional. Tidak perlu terburu-buru karena seiring waktu kita akan mendapatkan banyak pengalaman yang berharga.
Semoga blog ini menambah motivasi untuk mnejadi seorang tekhnisi yang handal Amin Salam..............

Tidak ada komentar: